Tradisi Sedekah Bumi Pati Jawa Tengah

Tradisi Sedekah Bumi 

                   Indonesia merupakan negara kepulauan yang terbentang luas atas berbagai macam gugusan pulau besar maupun kecil, hal ini mendukung  negara Indonesia sebagai negara Pluralisme dengan berbagai latar  belakang historis yang berbeda - beda di masing masing wilayah.Maka dari itu indonesia memiliki keunikan tersendiri sebagai negara yang memiliki keanekaragaman  budaya dan tradisi.Dan hampir setiap wilayah memilikinya,salah satunnya adalah Tradisi Sedekah Bumi.

               Secara bahasa " sedekah " berarti memberi sementara " Bumi "bisa diartikan hasil bumi atau hasil tanam .maka Sedekah Bumi bisa diartikan Mensyukuri hasil bumi atau hasil panen dari pertanian selama satu tahun karena tradisi Sedekah Bumi biasanya dilaksanakan setiap satu tahun sekali.Selain untuk mensyukuri hasil bumi, Sedekah Bumi juga digunakan sebagai sarana untuk menghormati dan mendo'akan arwah leluhur yang telah meninggal.

             Tata cara sedekah bumi : Masing - masing wilayah di Indonesia memiliki tatacara tersendiri untuk melaksanakan susunan acara sedekah bumi namun secara umum acara sedekah bumi memiliki ciri atau tata cara sebagai berikut ;
1. Berkumpul di Balai Desa atau Punden
 Biasanya dalam urutan pelaksanaan Sedekah Bumi warga berkumpul diwaktu pagi Untuk                  mempersiapkan berbagai macam acara.

2. Menyerahkan Sesajen atau Besek
 Besek dan sesaji yang dikumpulkan dapat berupa makan maupun hasil pokok dari pertanian bisa berupa Padi,Jagung,dan Palawija yang lainya.

3.Mendo'akan leluhur
 Besek yang telah terkumpul kemudian didoa'kan oleh Pemuka agama setempat atau sesepuh dipeeruntukan untuk keslamatan dan untuk hasil panen berikutnya.

4.Acara Hiburan 
 Hiburan dilakukan setelah semuanya terpenuhi Biasanya hiburan dapat berupa Pawai atau arak - arakan budaya maupun berupa tontonan Seperti Ketoprak Langgen Joged maupun Dangdut.

5.Mengunjungi Sanak Famili
 Mengunjungi sanak famili dan bercengkrama bersama keluarga adalah momen yang begitu berharga.Biasanya, sanak saudara yang berdomisili jauh mengunjungi kepada saudara yang memiliki acara.

6. Makanan khas 
 Keunikan dari acara sedekah bumi adalah munculnya makan khas,masing - masing mempunyai ciri khas tersendiri Contoh di daerah  Pantura muncul makanan Khas seperti kue  " Pasung,Bugis,Tape,Dumbeg"

Dokumentasi Sedekah Bumi di wilayah Pati Desa Karang sari Kecamatan Cluwak.



0 Response to "Tradisi Sedekah Bumi Pati Jawa Tengah"

Posting Komentar